Pantarlih Desa Yosomulyo Resmi Dilantik, PPS Bekali Bimtek Coklit Data



Ketua PPS Desa Yosomulyo, Paul Apriliadi, SH pimpin apel kesiapan Pantarlih Pemilu 2024.

Penakota - Banyuwangi | Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (pantarlih) Desa Yosomulyo Kecamatan Gambiran resmi dilantik untuk Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.


Pelantikan dan pengambilan sumpah 37 Petugas Pantarlih tersebut dipimpin langsung oleh Ketua PPS Desa Yosomulyo, Paul Apriliadi, SH dan disaksikan perwakilan dari Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Gambiran, Sri Wahyuni, Pengawas Kelurahan/Desa (PKD) Ahmad Ulin Nuha serta Kepala Desa yang diwakili Sekretaris Desa, Asrofi di Balai Desa Yosomulyo. Minggu, 12/2/2023.

Menurut Paul, setelah dilantik anggota Pantarlih diberikan Bimbingan Teknis (Bimtek) penyusunan dan pemilih serta E-Coklit sebagai pembekalan dalam melaksanakan tugas-tugasnya nanti. "Juga dilaksanakan apel kesiapan Pantarlih dengan penyematan Topi pantarlih, rompi Pantarlih, ID Card, stiker, serta distribusi alat kerja lainnya" imbuhnya

Mereka akan bertugas selama 2 bulan kerja atau mulai tanggal 12 Pebruari 2023 hingga pada tanggal 11 April 2023 mendatang.

"Tugasnya, mereka akan melakukan Coklit (Pencocokan dan Penelitian) yang merupakan pemutakhiran data pemilih dengan cara mendatangi pemilih secara langsung, door to door," kata Paul.

Kegiatan ini diawali dengan mendatangi rumah toko masyarakat, tokoh agama, Ketua RT/RW yang ada di wilayah masing-masing untuk dilakukan coklit dan penempelan stiker bukti yang bersangkutan sudah terdaftar, sekaligus pengenalan diri dan penyampaian izin dimulsinya kegiatan Coklit.

"Untuk itu, kami berharap kepada seluruh masyarakat Desa Yosomulyo untuk dapat menerima petugas kami dengan baik, siapkan data diri berupa KTP-el/KK agar ketika petugas datang untuk melakukan pemutakhiran data pemilih dapat berjalan dengan lancar," jelasnya.

Pada kesempatan yang sama, perwakilan PPK Gambiran, Sri Wahyuni mengucapkan selamat atas dilantiknya petugas Pantarlih Desa Yosomulyo dan ia berpesan agar seluruh Pantarlih yang telah dilantik agar bisa menjalankan tugas dan kewajibannya dengan baik.

"Laksanakan tugas ini dengan teliti penuh tanggungjawab, junjung tinggi profesionalitas, kejujuran dan amanah sesuai prinsip Pemilu 2024," tutupnya

Posting Komentar

0 Komentar